Memilih Template untuk Blogspot

Bookmark and Share
Template merupakan pakaian sekaligus perhiasan bagi blog (jangan protes jika perumpamaannya kurang benar). Dari template yang bagus, seorang pengunjung akan betah berlama-lama berkunjung. Dari template yang sesuai, pengunjung akan merasa kerasan dan mungkin bakal balik lagi, terutama jika memang isinya juga menarik.

Bagaimana memilih template yang baik ? Sebagai pemula, aku pasti akan mencari template untuk blogku dengan pertimbangan kustomisable, maksudnya mudah diutak-atik sebagai sarana pembelajaran. Jangan pula lupakan untuk memilih template yang tidak memberatkan blog anda. jangan sampai pengunjung lari karena blog lama diloading gara-gara template yang rame dengan gambar.

Ketika jalan-jalan ke para pakar, aku menemukan template yang super cepat di-load. Pun sangat mudah dikustomisasi. Sebagai sarana pembelajaran, template ini, yakni Neo, hasil karya Hackosphere cukup baik digunakan. Namun, berhubung membutuhkan sedikit kustomisasi, aku lebih emilih memakai template karya kendhin ini.


View the Original article

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar